Presiden Rusia dan AS melakukan pembicaraan telepon untuk membahas banyak masalah yang penting

(VOVWORLD) - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, pada Selasa (20 Maret), telah melakukan pembicaraan telepon dengan timpalannya dari Rusia, Vladimir Putin yang baru saja dipilih kembali menjadi Presiden Rusia, untuk masa bakti ke-4 dalam pilpres Rusia pada tanggal 18/03 lalu.
Presiden Rusia dan AS melakukan pembicaraan telepon untuk membahas banyak masalah yang penting - ảnh 1 Presiden Rusia, Vladimir Putin (kiri) dan Presiden AS, Donald Trump (Foto: Gettyimages)

Dalam pembicaraan telepon tersebut, Presdien Donald Trump mengucapkan selamat kepada Presiden Vladimir Putin yang telah dipilih kembali. Tentang hubungan bilateral, kedua fihak menyatakan perhatian dalam mengaktifkan kerjasama ekonomi, bersamaan itu, membahas kemungkinan menyelenggarakan satu pertemuan puncak. Istana Kremlin memberitahukan bahwa pembicaraan telepon ini bertujuan memecahkan masalah-masalah dalam hubungan antara Rusia dan AS.

Terhadap masalah-masalah internasional, kedua fihak menekankan makna penting dalam melakukan koordinasi mengontrol situasi perlombaan senjata, menstabilkan strategi dan menentang terorisme global. Presiden Donald Trump dan Presiden Vladimir Putin menyatakan bahwa perlu meneruskan upaya-upaya menurunkan ketagangan di semenanjung Korea melalui langkah-langkah diplomatik. Selain itu, kedua pemimpin tersebut juga membahas masalah Suriah dan Ukraina.

Komentar

Yang lain