Presiden Tiongkok menyerukan AS supaya mendorong kerjasama di tingkat daerah

(VOVworld) – Tiongkok berkomitmen memperkuat kerjasama di tingkat daerah dengan Amerika Serikat (AS) untuk mendorong hubungan bilateral berkembang. Ketika berbicara berbicara di Forum ke-3  para pemimpin daerah-daerah Tiongkok-AS yang diadakan pada Rabu (23 September) di kota Seattle, AS Barat. Presiden Tiongkok, Xi Jinping mengajukan usulan 3 butir untuk mendorong hubungan kerjasama bilateral di tingkat daerah. Yang pertama, dua fihak perlu memanfaatkan kesempatan yang diberikan dua perekonomian besar, menurut itu negara-negara bagian AS perlu memperkokoh kerjasama dengan para mitra Tiongkok di bidang yang dibutuhkan negara ini.


Presiden Tiongkok menyerukan AS supaya mendorong kerjasama di tingkat daerah - ảnh 1
Presiden Tiongkok, Xi Jinping.
(Foto:www.theworldofchinese.com)



Yang ke-2 Tiongkok dan AS perlu berbagi kepentingan dari kebijakan reformasi dan perkembangan dua negara. Yang terakhir dua fihak perlu berupaya mengekploitasi potensi dan keunggulan satu sama lain antar-daerah, menghargai temu pergaulan rakyat.Presiden Xi Jinping menyerukan kepada berbagai propinsi di Tiongkok dan negara-negara bagian AS supaya berkonektivitas dan bekerjasama di bidang-bidang pendidikan, pariwisata, olahraga dan generasi muda, mendorong pertumbuhan dan menciptakan lapangan kerja, mendatangkan kepentingan kepadarakyat dua negeri.

Komentar

Yang lain