Presiden Tiongkok, Xi Jinping menegaskan kerjasama sebagai pilihan yang paling tepat dalam hubungan Tiongkok-AS
(VOVworld) - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump dan Presiden Tiongkok, Xi Jinping, pada Kamis (6 April), telah mengadakan pembicaraan di zona peristirahatan Mara Lago di negara bagian Florida, AS.
Presiden Amerika Serikat , Donald Trump (kanan) dan Presiden Tiongkok, Xi Jinping pada pembicaraan di zona peristirahatan Mara Lago di negara bagian Florida, AS.
(Foto: Kantor Berita Vietnam)
Ketika berbicara di depan pembicaraan dengan Presiden Donald Trump, Presiden Tiongkok, Xi Jin-ping menegaskan bahwa kerjasama adalah pilihan satu-satunya yang tepat bagi dua negara dan dua pihak sepenuhnya bisa menjadi mitra baik. Menurut Presiden Tiongkok, dua pihak perlu mengadakan secara baik temu pergaulan tingkat tinggi dan bisa terus menjaga hubungan yang erat melalui banyak cara. Dua pihak juga perlu memecahkan secara layak masalah-masalah sensitif dan mengontrol secara baik perselisihan.
Pada pihaknya, Presiden Donald Trump menekankan: Dua pihak perlu menjaga konektivitas dan koordinasi dalam masalah-masalah penting, mungkin bersama-sama melakukan pekerjaan-pekerjaan berskala besar. Dia berharap akan bersama-sama dengan Presiden Xi Jinping menggalang hubungan baik, melalui itu mendorong hubungan Tiongkok-AS berkembang lebih lanjut lagi.
Dua pihak mengatakan bahwa perlu memperkuat konektivitas dan koordinasi dalam masalah-masalah internasional dan regional, memecahkan secara baik tempat-tempat panas yang bersangkutan di kawasan, memperluas kerjasama untuk bersama menjaga perdamaian, kestabilan dan kemakmuran di dunia.