Presiden To Lam: Memerlukan Mekanisme dan Kebijakan untuk Kaum Lansia
Viet Cuong -  
(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan HUT ke-83 Hari Tradisi Kaum Lansia Vietnam (06/06/1941-06/06/2024), Presiden Vietnam, To Lam, pada Kamis pagi (06 Juni), di Kota Hanoi, telah menerima dan mengucapkan selamat kepada delegasi pejabat teras dan para lansia tipikal dari Asosiasi Lansia Vietnam.
Presiden To Lam dengan para lansia (Foto: Nhan Sang/VNA) |
Pada pertemuan tersebut, Presiden To Lam menekankan:
“Saya menginginkan agar berbagai tingkat, instansi, organisasi, dan ormas dari Pusat sampai daerah supaya mendengarkan rekomendasi, pikiran dan hasrat yang layak para lansia, mengeluarkan mekanisme dan kebijakan, menciptakan syarat yang kondusif kepada kegiatan asosiasi dan pekerjaan lansia yang sesuai dengan tradisi moral “minum air, ingat akan asal-usulnya”, menganggap para lansia sebagai kebekahan bangsa”.
Presiden To Lam meminta Pengurus Besar Asosiasi Lansia supaya dengan inisiatif menyelenggarakan penelitian ideologi, mengevaluasi praktik yang sesuai dengan fungsi, tugas dan kekhasan asosiasi ini, memberikan dedikasi intelektual dan keantusiasme pada Rancangan dokumen Kongres XIV, rancangan laporan evaluasi 40 tahun pembaruan, menyempurnakan mesin aparat asosiasi dari pusat sampai tingkat basis, menjamin sifat sistematis dan kelancaran, mengembangkan persatuaan besar seluruh bangsa.
Viet Cuong