Presiden Vietnam Hadiri Dialog antarpemimpin Perekonomian-Perekonomian APEC dengan Dewan Konsultan Bisnis dan Para Tamu

(VOVWORLD) - Pada Kamis (16 November) waktu lokal, di Amerika Serikat, Presiden Vietnam, Vo Van Thuong telah menghadiri acara pembukaan Dialog antarpemimpin APEC dengan para anggota Dewan Konsultan Bisnis APEC (ABAC). Ini merupakan kegiatan tahunan dalam rangka Pekan Tingkat Tinggi APEC, merupakan kesempatan bagi para pemimpin APEC untuk melakukan pembahasan secara terus-terang, substansial, dan mendengarkan usulan-usulan komunitas badan usaha di kawasan.
Presiden Vietnam Hadiri Dialog antarpemimpin Perekonomian-Perekonomian APEC dengan Dewan Konsultan Bisnis dan Para Tamu - ảnh 1Panorama dialog tersebut (Foto: VNA)

Pada hari yang sama, Presiden Vo Van Thuong menghadiri sesi dialog antarpemimpin APEC dengan para tamu yaitu Presiden Kolombia, Gustavo Petro; Perdana Menteri Fiji, Sitiveni Rabuka; dan Menteri Industri dan Perdagangan India, Shri Piyush Goyal. Di sini, Presiden Vo Van Thuong meminta APEC dan para mitra untuk menggencarkan program kerja sama tentang energi terbarukan dan penghijauan cabang-cabang industri, pengembangan pertanian ekologis dan pemulihan sumber daya alam, jaring pengaman sosial dan transformasi yang adil. Ia juga mengimbau negara-negara maju dan para mitra internasional untuk memperkuat pembagian prestasi sains teknologi, menyumbangkan keuangan, dengan giat mengoperasikan Dana Kehilangan dan Kerugian untuk membantu negara-negara berkembang dan negara-negara terbelakang menghadapi perubahan iklim.

Sebelumnya, Presiden Vo Van Thuong telah berdiskusi dengan Sekretaris Jenderal, Presiden Tiongkok, Xi Jinping; Presiden Amerika Serikat, Joe Biden; Presiden Republik Korea, Yoon Suk Yeol; Perdana Menteri Jepang, Kishida Fumio; Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau, untuk terus mendorong dan memperdalam lebih lanjut hubungan dengan para mitra dan membahas isu-isu yang menjadi minat bersama.   

Komentar

Yang lain