Presiden Vietnam Tran Dai Quang menerima badan-badan usaha yang mencapai brand nasional

(VOVworld)- Presiden Vietnam, Tran Dai Quang, Rabu sore (30 November), di kota Ha Noi, telah bertemu dengan delegasi badan-badan usaha yang mencapai brand nasional. Pada pertemuan ini, Presiden Tran Dai Quang menginginkan supaya badan-badan usaha Vietnam yang mencapai brand nasional pada khususnya dan komunitas badan usaha dan wirausaha Vietnam pada umumnya terus mengembangkan peranan pelopor dalam integrasi ekonomi internasional, pantas menjadi tenaga pendorong yang penting dalam usaha membangun, memperbarui dan mengembangkan Tanah Air, turut membawa Vietnam berintegrasi dan duduk sama rendah, berdiri sama tinggi dengan negara-negara di kawasan dan di dunia.


Presiden Vietnam Tran Dai Quang menerima badan-badan usaha yang mencapai brand nasional - ảnh 1
Presiden Tran Dai Quang berbicara di depan pertemuan tersebut
(Foto: vov.vn)


Presiden Tran Dai Quang meminta kepada badan-badan usaha yang mencapai brand nasional supaya terus aktif menggelarkan aktivitas-aktivitas produksi dan bisnis, merapati semua target dan nilai yang menjadi sasaran dari Program merek nasional. Badan-badan usaha yang mencapai  brand nasional perlu menjamin prestise dan kualitas produk melalui sistim produksi dan bisnis yang maju dan kemampuan keuangan yang sehat, tidak henti-hentinya melakukan pembaruan, kreativitas dan memperbarui teknik, menerapkan prestasi-perstasi ilmu pengetahuan-teknologi yang maju untuk meningkatkan produktivitas dan hasil-guna produksi dan bisnis. Presiden berharap supaya badan-badan usaha berusaha lebih lanjut lagi untuk meningkatkan daya saing dari badan-badan usaha di dalam negeri dan di luar negeri, pantas dengan peranan pelopor dan mewakili brand nasional Vietnam.

Komentar

Yang lain