Presiden Vietnam Truong Tan Sang dan PM Nguyen Tan Dung menerima Ketua Parlemen Kerajaan Kamboja Heng Samrin
(VOVworld) - Pada Senin sore 23 Juli, di kota Hanoi, Presiden Vietnam Truong Tan Sang telah menerima Ketua Parlemen Kerajaan Kamboja, Heng Samrin yang sedang melakukan kunjungan persahabatan resmi di Vietnam.
Presiden Vietnam Truong Tan Sang telah menerima Ketua Parlemen Kerajaan Kamboja, Heng Samrin.
(Foto: baobacgiang.com.vn)
Pada pertemuan ini, Presiden Truong Tan Sang menekankan: Setelah kunjungan di Kamboja yang dilakukan Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Nguyen Phu Trong dan Ketua Majelis Nasional Nguyen Sinh Hung, kunjungan Ketua Parlemen Heng Samrin di Vietnam kali ini merupakan tonggak penting untuk mendorong hubungan solidaritas dan persahabatan antara dua negara tetangga. Presiden Vietnam berharap supaya dua pihak memperkuat pertukaran pengalaman dan kerjasama di banyak bidang dan khususnya cepat menggelarkan semua naskah yang telah ditandatangani untuk mendorong hubungan antara dua Parlemen pada khususnya dan hubungan persahabatan antara dua negara pada umumnya.
Perdana Menteri Vietnam d menerima Ketua Parlemen Kerajaan Kamboja, Heng Samrin
( Foto: baodientu.chinhphu.vn)
Juga pada sore harinya, di kota Hanoi, Perdana Menteri (PM) Vietnam Nguyen Tan Dung telah menerima Ketua Parlemen Kerajaan Kamboja, Heng Samrin. Pada pertemuan ini, PM Nguyen Tan Dung menekankan: Vietnam selalu menganggap penting hubungan persahabatan tradisional dan mantap dengan Kamboja dan akan berupaya sekuat tenaga untuk terus lebih memperdalam, lebih praksis dan efektif hubungan kerjasama dengan Kamboja di semua bidang: politik, ekonomi, kebudayaan, pendidikan dan hubungan rakyat dll.. PM Nguyen Tan Dung menegaskan: Vietnam berupaya sekuat tenaga untuk mendukung Kamboja mencapai sukses dalam keketuaan ASEAN -2012 serta mendukung Kamboja mencalonkan diri untuk kursi anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB. PM Nguyen Tan Dung juga meminta kepada dua pihak supaya melakukan koordinasi secara erat dan menyelenggarakan secara efektif semua aktivitas peringatan dalam Tahun Persahabatan Vietnam-Kamboja -2012, berupaya menyelesaikan secara tepat waktu pekerjaan penetapan garis demarkasi dan penancapan tonggak perbatasan di darat, membangun garis perbatasan Vietnam-Kamboja yang damai, bekerjasama, bersahabat dan berkembang./.