Presiden Vietnam, Vo Van Thuong Menerima Wakil Gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional

(VOVWORLD) - Mengembangkan tradisi cinta manusia yang baik dari bangsa, Vietnam selalu memperhatikan kegiatan-kegiatan kemanusiaan di tanah air dan di dunia. Vietnam mendapat kehormatan menjadi anggota Lembaga Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional, satu gerakan global yang bersejarah selama 160 tahun ini dengan partisipasi 190 negara. 

Demikian ditegaskan Presiden Vietnam, Vo Van Thuong, pada Selasa sore (21 November), di Kota Hanoi ketika menerima para wakil yang adalah pemimpin Gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional sehubungan dengan kehadirannya pada Konferensi Internasional ke-11 Lembaga Palang Merah-Bulan Sabit Merah kawasan Asia-Pasifik di Vietnam.

Presiden Vietnam, Vo Van Thuong Menerima Wakil Gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional - ảnh 1Presiden Vietnam, Vo Van Thuong dan para wakil Lembaga Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional (Foto: baochinhphu.vn)

Presiden Vietnam, Vo Van Thuong juga mencatat dukungan besar dari Lembaga Palang Merah – Bulan Sabit Merah Internasional, Komite Internasional Palang Merah, Lembaga Palang Merah dan Bulan Sabit Merah semua negara dan organisasi internasional yang sudah bekerja sama dan dengan efektif membantu Vietnam selama beberapa tahun ini, khususnya pada saat terjadi bencana alam, musibah dan wabah penyakit. Beliau menginginkan agar pada waktu mendatang, Lembaga Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional, Komite Palang Merah Internasional dan para mitra dalam Gerakan kemanusiaan terus memberikan dukungan aktif bagi Vietnam, membawa hubungan-hubungan kerja sama dan kemitraan dari Lembaga Palang Merah Vietnam menjadi intensif serta membentuk kerangka-kerangka kerja sama secara berkesinambungan.

Ketika menekankan dampak-dampak yang kian berat akibat perubahan iklim, di antaranya Vietnam menjadi salah satu negara yang terkena dampak serius, Presiden Vo Van Thuong mengimbau solidaritas internasional, menganggap ini sebagai faktor yang punya arti menentukan dalam meningkatkan kemampuan kegiatan kemanusiaan, mencegah dan menanggulangi musibah akibat perubahan iklim.

Pada pertemuan tersebut, para wakil internasional mengapresiasi dukungan kuat dari Lembaga Palang Merah Vietnam selaku tuan rumah Konferensi ke-11; mencatat bahwa Lembaga Palang Merah Vietnam telah beraktivitas secara kuat, dinamis, dan memberikan banyak kontribusi besar pada kegiatan-kegiatan kemanusiaan dari Gerakan Palang Merah Internasional.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain