Provinsi Bac Ninh: para wisatawan berduyun-duyun mengunjungi Pesta adat Lim

(VOVworld) – Pada Senin (2 Maret atau 12 bulan satu Imlek), Pesta adat Lim dibuka di kabupaten Tien Du, provinsi Bac Ninh (Vietnam Utara). Pesta Lim merupakan salah satu Pesta adat besar yang berlangsung dini dan menyerap banyak pengunjung sepanjang tahun di provinsi Bac Ninh.

Provinsi Bac Ninh: para wisatawan berduyun-duyun mengunjungi Pesta adat Lim - ảnh 1
Pertunjukan lagu rakyat Quan ho pada Pesta Lim
(Foto: vietnamplus.vn)


Pesta ini diadakan dari 2 sampai 3 Maret guna membangkitkan kebanggaan tentang tradisi budaya yang sudah berusia lama dari provinsi Bac Ninh; bersamaan itu menyosialisasikan dan memperkenalkan kepada para wisatawan di dalam dan luar provinsi tentang rakyat dan kebudayaan di sini.

Pada Selasa (3 Maret), hari Pesta utama akan dilanjutkan dengan ritual-ritual membakar hio di pagoga Hong An, makam adipati Nguyen Dinh Dien di bukit Lim dan di beberapa Balai desa, kuil dan pagoda di desa-desa kecamatan Noi Due, kotamadya Lim; beserta banyak aktivitas kebudayaan dan kesenian lain./.

Komentar

Yang lain