Provinsi Quang Ninh menerima piagam pengakuan situs peninggalan nasional khusus dan membuka Pesta Musim Semi Yen Tu.

(VOVworld) - Pada Senin malam, (18 Februari),  jatuh tanggal 9 bulan pertama tahun imlek 2013, di pagoda Trinh, kota Uong Bi, provinsi Quang Ninh (Vietnam Utara) telah membuka  Pesta Musim Semi Yen Tu dan menerima piagam pengakuan  situs peninggalan nasional khusus terhadap pemandangan alam Yen Tu. Ketika berpidato di depan  pesta tersebut, Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Thien Nhan, memuji  upaya-upaya  yang dijalankan Komite Partai, pemerintahan dan rakyat provinsi Quang Ninh dalam menjaga, memugar dan mengembangkan nilai budaya, sejarah dari kompleks  pemandangan alam Yen Tu dalam waktu lalu. Deputi PM Nguyen Thien Nhan memberitahukan: “Ini merupakan prasyarat dan kesempatan penting bagi Komite Partai, Pemerintahan dan rakyat provinsi Quang Ninh serta daerah-daerah lain untuk terus mengkonservasikan dan mengembangkan situs peninggalan sebaik-baiknya guna mendidik budaya Vietnam, mengembangkan pariwista budaya dan alam, sehingga membuat Yen Tu untuk selama-lamanya pantas sebagai situs peninggalan  nasional khusus”.

Provinsi Quang Ninh  menerima piagam pengakuan situs peninggalan nasional khusus  dan membuka Pesta Musim Semi Yen Tu. - ảnh 1
Ritual  mengarak  pada upacara pembukaan Musim Semi  Yen Tu
(Foto:vietnamplus.vn)

          Setelah upacara menyerahkan sertifikat situs peninggalan nasional khusus  untuk pemandangan alam Yen Tu, telah berlangsung upacara membakar hio untuk mengenang Raja Buddha  Tran Nhan Tong, upacara memohon  Negara aman dan rakyat tenteram. Selanjutnya ialah  program  keseniaan  dengan tema: “Yen Tu Truc Lam yang  suci” yang  merekonstruksi kehidupan dan usaha Raja pandai Tran Nhan Tong - yang berjasa  mendirikan  agama Buddha  Truc Lam Yen Tu yang telah dimuliakan  sebagai Raja Buddha.

          Pesta musim Semin Yen Tu -2013  berlangsung  selama tiga bulan dengan banyak aktivitas  budaya dan kepercayaan. /.


Komentar

Yang lain