RDR Korea- Kuba mendorong hubungan persahabatan tradisional
(Foto : Kantor berita Vietnam)
(VOVworld) – Kantor berita sentral Korea (KCNA), Jumat (1/7) memberitakan di Pyong Yang bahwa pemimpin Kim Jong Un, Sekretaris Jenderal Partai Buruh RDR Korea menerima Wakil Ketua Dewan Negara, Anggota Polit Biro Komite Sentral Partai Komunis Kuba, Salvador Valdes Mesa.
Pada pertemuan ini, dua fihak sepakat mendorong hubungan persahabatan tradisional. Wakil Ketua Valdes Mesa melakukan kunjungan selama 3 hari di Pyong Yang, dari 28-30/6 dengan martabat sebagai Utusan Khusus dari Presiden Kuba, Raul Castro untuk mendorong hubungan diplomatik dengan RDR Korea.
Pada pertemuan ini, pemimpin Kim Jong Un menyatakan kepercayaan bahwa hubungan persahabatan dan kerjasama tradisional bilateral akan lebih berkembang pada masa depan. Pada fihaknya, Wakil Ketua Valdes Mesa menegaskan kebijakan yang konsekswen dari Kuba yalah mengembangkan hubungan persahabatan dan kerjasama dengan RDR Korea.