RDR Korea mendesak Republik Korea supaya jangan melakukan latihan perang

(VOVworld) – Repubik Demokrasi Rakyat (RDR) Korea pada Jumat (29 Agustus) mengimbau kepada Republik Korea supaya menghentikan latihan-latihan perang tahunan dengan Amerika Serikat dan berpendapat bahwa tindakan ini akan menjerumuskan hubungan antar-Korea ke “tahap yang paling buruk”. Ketika mengutip kata-kata Jurubicara Komite Penyatuan Kembali Perdamaian Korea, Kantor Berita Sentral Korea (KCNA) menekankan bahwa latihan perang bersama tahunan Amerika Serikat – Republik Korea dengan nama “Pembela kebebasan Ulchi” (UFG) merupakan latihan perang nuklir yang paling berbahaya terhadap bagian Utara, menuju satu serangan yang pertama terhadap RDR Korea dengan nuklir.

RDR Korea mendesak Republik Korea supaya jangan melakukan latihan perang - ảnh 1
Serdadu Republik Korea pada latihan perang Ulchi
(Foto: vietnamnet.vn)

Pernyataan tersebut menegaskan bahwa latihan-latihan militer ini berpengaruh terhadap perdamaian dan kestabilan di semenanjung Korea serta perbaikan hubungan-hubungan antar-Korea. Pyong Yang juga meminta kepada Seoul supaya mengeluarkan pandangan tentang memilih dialog atau konfrontasi. Pernyataan tersebut dikeluarkan RDR Korea pada latar belakang Republik Korea dan Amerika Serikat baru saja mengakhiri latihan perang UFG pada 21 Agustus ini, sehari lebih cepat dari pada rencana./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain