RDRK mendorong kerjasama dengan Suriah

(VOVWORLD) - Delegasi pejabat Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) yang dikepalai oleh Deputi Menteri Luar Negeri (Menlu) Pak Myong-gu telah melakukan kunjungan di Suriah pada Rabu (1 Mei) untuk mendorong kerjasama bilateral.

RDRK mendorong kerjasama dengan Suriah  - ảnh 1Deputi Menlu Suriah, Faisal Mekdad menerima timpalannya dari RDRK, Pak Myong-gu (Foto: SANA) 

Di Suriah, Deputi Menlu Pak Myong-gu dan delegasi RDRK telah melakukan kunjungan dengan timpalannya dari negara tuan rumah, Faisal Mekdad. Di antaranya, dua pihak menekankan hubungan bilateral di bidang-bidang seperti ekonomi, militer dan politik. Deputi Menlu Suriah, Faisal Mekdad menyerukan supaya mendorong lebih lanjut lagi hubungan kerjasama erat antara dua negara untuk menghadapi langkah-langkah embargo dan sanksi ekonomi dari Amerika Serikat (AS) yang sedang harus dihadapi oleh dua pihak. Selain itu, Deputi Menlu, Faisal Mekdad juga mengecam AS tidak menghormati kewajiban-kewajiban yang bersangkutan setelah perundingan-perundingan dengan RDRK tentang proses denuklirisasi Semenanjung Korea.

Pada pihaknya, Deputi Menlu Pak Myong-gu menegaskan bahwa RDRK sangat menghargai hubungan dengan Suriah dan selalu seperjalanan dan mendukung pendirian Damaskus di forum-forum internasional. Dia mengutuk secara kuat pengakuan dataran tinggi Golan sebagai satu bagian dari wilayah kedaulatan Israel dari Presiden AS, Donald Trump. Bersamaan itu, Deputi Menlu Pak Myong-gu juga menekankan bahwa RDRK ingin berpartisipasi dalam proses rekonstruksi Suriah. Setelah Suriah, Deputi Menlu Pak Myong-gu akan mengunjungi Iran.

Komentar

Yang lain