RDRK mengundang para wartawan internasional untuk menghadiri upacara penutupan tempat uji coba nuklir

(VOVWORLD) - Kantor Berita Sentral Korea (KCNA), pada Sabtu (12/5), telah memberitakan bahwa negara ini akan mengundang para wartawan dari Republik Korea, Tiongkok, Rusia, Amerika Serikat (AS) dan Inggris untuk menghadiri upacara penutupan tempat uji coba nuklir Pyunggye-ri di Utara.
RDRK mengundang para wartawan internasional untuk menghadiri upacara penutupan tempat uji coba nuklir - ảnh 1 RDRK mengundang para wartawan internasional untuk menghadiri upacara penutupan tempat uji coba nuklir (Foto:  Business Insider)

Pernyataan Kementerian Luar Negeri RDRK menegaskan bahwa karena ruang sempit, oleh karena itu akan hanya ada para wartawan dari negara-negara tersebut yang diundang menghadiri peristiwa ini, yang akan mungkin berlangsung dari 23-25/5 ini,hal ini tergantung pada cuaca. Kementerian ini juga memberitahukan bahwa RDRK akan memasok semua misi penerbangan yang khusus kepada para wartawan internasional dari Beijing ke Kota Wonsan (Tiongkok) dan dari sini akan menggunakan kereta api yang khusus ke Punggye-ri. Pernyataan tersebut menekankan pada masa depan, Pyong Yang akan mendorong hubungan dan dialog yang erat dengan negara-negara tetangga dan komunitas internasional untuk menjamin perdamaian dan kestabilan di Semenanjung Korea dan di seluruh dunia.

Komentar

Yang lain