Reaksi AS dan Republik Korea setelah RDR Korea meluncurkan percobaan rudal

(VOVworld) - Pada Jumat (28 Februari), Kementerian Pertahanan Republik Korea menyatakan: Peluncuran percobaan rudal yang dilakukan Republik Demokrasi Rakyat (RDR) Korea, pada Kamis (27 Februari),  bisa dianggap sebagai “tindakan provokatif yang bertujuan”.

Reaksi AS dan Republik Korea setelah RDR Korea  meluncurkan percobaan rudal - ảnh 1
Rudal dari RDR Korea.
(Foto: soha.vn)


Kepada kalangan pers, juru bicara Kementerian Pertahanan  Republik Korea  menunjukkan bahwa berdasar pada jalan yang ditempuh  dan kecepatan,  rudal yang diluncurkan oleh Pyong Yang  adalah jenis rudal  Scud.  Ini dianggap sebagai “tindakan provokatif  yang bertujuan” karena itu berlangsung setelah peristiwa reuni keluarga  yang terpisah dua bagian negeri Korea dan pada saat Republik Korea dan Amerika Serikat (AS) mulai melakukan  latihan-latihan perang tahunan  menurut rencana.

Bertentangan dengan penilaian Republik Korea, ketika berbicara kepada kalangan pers, pada Kamis (27 Februari), juru bicara Pentagon, Kolonel Steven Warren menyatakan: RDR Korea telah menembak beberapa rudal Scud jarak pendek, tapi semua rudal ini tampaknya  tidak menyasar pada sasaran manapun. Menurut dia, itu adalah rudal Scud jarak pendek dimana RDR Korea diperbolehkan melakukan percobaan dan Kementerian Pertahanan AS tidak menganggap-nya sebagai tindakan provokatif. Kementerian Luar Negeri AS pada hari yang sama juga mendesak RDR Korea supaya mengekang diri dan memperbaiki hubungan dengan semua negara tetangga  setelah percobaan  rudal jarak pendek baru-baru ini./.

Komentar

Yang lain