Republik Korea dan AS mulai melakukan latihan perang gabungan

(VOVWORLD) - Republik Korea dan Amerika Serikat (AS), pada Senin (5 Agustus) telah mulai melakukan latihan perang gabungan yang direncanakan akan memakan waktu setengah bulan. 

Ini merupakan latihan perang staf  komando di komputer (CPX) dengan tujuan menghadapi gabungan situasi darurat di Semenanjung Korea. Latihan perang ini dilakukan dengan bentuk subjungtif terjadi situasi perang tiruan di komputer. Menurut rencana, yang ikut serta pada latihan perang pada pihak Seoul ada Kepala Staf Gabungan Republik Korea, Markas Komando Tempur Angkatan Darat, Angkata Udara dan Angkatan Laut. Sedangkan, pada pihak AS ada Markas Komando Pasukan Koalisi Republik Korea-AS, Markas Komando Tentara Pendudukan AS di Republik Korea dan Markas Komando Indo-Pasifik.

Kantor Berita “Yonhap”, pada Minggu (4 Agustus) memberitakan bahwa setelah latihan perang CPX dalam waktu setengah bulan, dua sekutu ini akan menyediakan 10 hari latihan perang untuk bermaksud memeriksa kemampuan Seoul guna mempersiapkan serah terima kembali hak komando tempur masa perang perjuangan (OPCON) dari Washington.


Komentar

Yang lain