Republik Korea Upaya Dorong Hubungan Kerja Sama dengan RDRK
(VOVWORLD) - Menteri Reunifikasi Republik Korea, Lee In-young pada 7 Oktober menekanan perlunya satu kesepakatan baru versi Republik Korea bagi perluasan kerja sama antarKorea.
Ia menekankan apabila kerja sama ekonomi antarKorea berkembang menjadi satu Kesepakatan Perdamaian Baru, hal itu akan membuka satu lonjakan baru bagi perekonomian Republik Korea.
Terkait dengan situasi di Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) pada 7 Oktober utusan khusus Perserikatan Bangsa-Bangsa urusan hak asasi manusia di RDRK, Tomas Ojea Qiuntana, mengungkapkan bahwa warga RDRK tengah berada di tepi jurang “kelaparan dan kemiskinan” akibat pandemi Covid-19. Ia mengimbau pelonggaran sanksi-sanksi PBB terhadap negara ini terkait dengan program nuklir dan rudal.