Republik Korea-Amerika Serikat-Jepang berunding tentang program pengembangan senjata nuklir RDR Korea

(VOVworld) - Kalangan pejabat Republik Korea, Amerika Serikat dan Jepang mengadakan perundingan di Washington DC, Kamis (3/12) untuk berbahas tentang penghentian program  pengembangan senjata nuklir Republik Demokrasi Rakyat (RDR) Korea. Ketika berbicara kepada  kalangan pers, usai perundingan, wakil Republik Korea, Utusan Khusus urusan perdamaian dan keamanan semenanjung Korea, Hwang Joon Kook memberitahukan: Tiga pihak sepakat menganggap bahwa komunitas internasional perlu mengeluarkan satu pesan keras untuk mendeterensi tindakan-tindakan provokasi strategis yang dilakukan Pyong Yang seperti melakukan percobaan rudal balistik atau meluncurkan satelit.

Republik Korea-Amerika Serikat-Jepang berunding tentang program pengembangan senjata nuklir RDR Korea - ảnh 1
RDR Korea  coba menembak  rudal anti kapal induk tipe baru
(Foto: Yonhap/Kantor Berita Vietnam)

Pada pihaknya, Utusan Khusus Amerika Serikat, Sung Kim menyatakan “dukungan kuat” Washingtong terhadap upaya-upaya Republik Korea untuk memperbaiki hubungan antar-Korea. Perundingan ini dilakukan setelah ada informasi bahwa RDR Korea telah melakukan percobaan rudal balistik yang diluncurkan dri kapal selam pada pekan lalu, bersamaann itu ada foto-foto dari satalit yang memberitahukan bahwa Pyong Yang telah menggali satu terowongan baru di lapangan percobaan nuklir Punggye yang mampu digunakan untuk melakukan percobaan nuklir. Ini merupakan perundingan ke-3  menurut  cara ini  pada tahun ini.


Komentar

Yang lain