(VOVWORLD) -Dari tgl 6 Juli hingga 10 Juli, rombongan pakar dari UNESCO datang untuk melakukan penaksiran di lapangan terhadap dokumen permohonan pengakuan Geopark Lang Son sebagai Geopark global yang diakui UNESCO.
Tim Pakar UNESCO Menaksir Dokumen Geopark Lang Son (Foto :VNA) |
Rencananya, rombongan pakar UNESCO akan melakukan kerja lapangan di 4 jalur wisata Geopark Lang Son di berbagai kabupaten: Bac Son, Binh Gia, Van Quan, Huu Lung, Chi Lang, Cao Loc, Loc Binh dan kota Lang Son.
Memberikan informasi kepada delegasi pakar UNESCO, Wakil Ketua Komite Rakyat Provinsi Lang Son Duong Xuan Huyen, menekankan bahwa provinsinya sedang mengembangkan pariwisata untuk menjadi sektor ekonomi ujung ini. Provinsi berupaya membangun Geopark Lang Son yang memenuhi kriteria untuk diakui sebagai Geopark Global.
Sementara itu, para pakar dari jaringan Geopark Global UNESCO mengatakan bahwa rombongan pakar UNESCO akan meninjau lapangan, dari situ memberikan penilaian yang paling realistis, turut mengembangkan Geopark Lang Son menjadi makin baik. Laporan penilaian delegasi tersebut menjadi salah satu landasan penting bagi UNESCO untuk mempertimbangkan dan mengakui Geopark Lang Son sebagai Geopark Global UNESCO.