Rombongan para Duta Besar dan Kepala Badan-Badan Perwakilan Viet Nam di luar negeri melakukan kunjungan di Provinsi Thai Nguyen
(VOVWORLD) - Rombongan para Duta Besar dan Kepala Badan-Badan Perwakilan Viet Nam di luar negeri masa bakti 2020-2023, Selasa (4 Agustus) melakukan kunjungan kerja kepada pimpinan Provinsi Thai Nguyen tentang situasi pengembangan sosial-ekonomi, masalah kerjasama internasional di provinsi ini.
Panorama temu kerja (Foto: VNA) |
Pada pertemuan ini, Vu Hong Bac, Ketua Komite Rakyat Provinsi Thai Nguyen meminta agar Kementerian Luar Negeri, para Duta Besar dan Kepala Badan-Badan Perwakilan Viet Nam di luar negeri memperhatikan dan memperkenalkan Provinsi Thai Nguyen kepada para investor yang memiliki kemampuan keuangan dan teknologi modern, akrab lingkungan dan lain-lain untuk melakukan investasi di bidang-bidang seperti teknologi informasi, perangkat lunak, pariwisata, tekstil-produk tekstil, khususnya ialah pertanian teknologi tinggi, pengolahan produk-produk dari teh, peternakan dan sebagainya. Bersamaan itu menginginkan agar para Duta Besar dan Kepala Badan-Badan Perwakilan Viet Nam di luar negeri supaya aktif membantu badan-badan usaha provinsi ini dalam melakukan promosi perdagangan, meneliti pasar, mencari mitra, memperluas pasar ekspor bagi produk-produk unggulan yang dimiliki provinsi ini sebagai teh, produk logam berwarna, bijih logam berwarna, metalurgi, tekstil dan produk tekstil.