Rusia dan AS memulai perundingan tentang pengendalian senjata

(VOVWORLD) - Perundingan tentang senjata nuklir antara Amerika Serikat (AS) dan Rusia dimulai pada Senin (22/6), di Wina, Ibukota Austria dengan pernyataan-pernyataan yang dikeluarkan Utusan Khusus dua negara dengan hati-hati sebelum pertemuan. Wakil AS adalah Utusan Khusus dari Presiden AS urusan pengendalian senjata, Marshall Billingslea dan wakil Rusia adalah Deputi Menteri Luar Negeri Sergei Ryabkov.

Rusia dan AS memulai perundingan tentang pengendalian senjata - ảnh 1Utusan Khusus dari Presiden AS urusan pengendalian senjata, Marshall Billingslea tiba di Wina untuk menghadiri perundingan tersebut (Foto: AFP/VNA) 

Isi perundingan ialah mengendalikan senjata nuklir, termasuk penggantian Traktat Pemangkasan Senjata Strategis Baru (START baru atau START+3) yang akan habis berlakunya pada bulan Februari 2021. Kedua wakil Rusia dan AS berhati-hati ketika ditanya apa harapan tentang hasil perundingan.

Komentar

Yang lain