Rusia dan AS mendapat kesempatan menangani ketegangan tentang aset diplomatik
(VOVWORLD) - Deputi Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia, Sergei Ryabkov, Senin (17/7), menyatakan bahwa semua perselisihan antara Amerika Serikat (AS) yang bersangkutan dengan masalah aset diplomatik, di antaranya Washington menyita 2 zona rumah diplomatik Rusia di AS telah “hampir bisa ditangani” setelah pembicaraan yang memakan waktu berjam-jam.
Rusia dan AS mendapat kesempatan menangani ketegangan tentang aset diplomatik (Foto :VNA) |
Pemberitahun ini dikeluarkan diplomat Rusia tersebut setelah pertemuan dengan Deputi Menlu AS, Thomas Shannon pada hari yang sama di Washington. Akan tetapi, fihak AS sekarang belum memberikan komentar.
Sebelum-nya, juru bicara Istana Kremlin, Dmitri Peskov menekankan bahwa mengajukan syarat untuk mengembalikan aset-aset diplomatik kepada Rusia adalah hal yang tidak bisa diterima. Rusia berharap agar AS akan melakukan tindakan yang beriktikad baik untuk mengatasi perselisihan ini.