Rusia: Kesepakatan Biji-Bijian Laut Hitam Tidak Bisa Diperpanjang
(VOVWORLD) - Para pejabat senior Rusia, pada Jumat (16 Juni), mengumumkan bahwa Kesepakatan Biji-Bijian Laut Hitam tidak bisa diperpanjang di tengah konteks saat ini, namun Moskow tengah berupaya keras untuk menjamin agar negara-negara miskin tidak akan kekurangan pangan ketika kesepakatan ini berakhir.
Ilustrasi (Foto: AP) |
Berbicara di sela Forum Ekonomi Saint Petersburg, jubu bicara Dewan Negara Rusia, Valentina Matviyenko, menekankan tidak bisa membarui Kesepakatan Biji-Bijian Laut Hitam dalam konteks ini dan juga tidak bisa diperpanjang karena batas kesabaran dan keinginan pelaksanaannya sudah habis. Ia menambahkan bahwa Rusia akan mengusahakan “wujud-wujud lain” untuk memastikan negara-negara miskin tidak harus menderita keruntuhan kesepakatan tersebut. Di antaranya, Rusia siap menerima semua rekomendasi dan dialog yang rasional, tetapi tidak merugikan kepentingan negara.