Rusia mengajukan usulan baru untuk memecahkan masalah nuklir Iran
(VOVworld) - Pada Minggu 20 Mei, Deputi Menteri Luar Negeri Rusia, Sergey Ryabkov memberitahukan: Pada pertemuan Kelompok P5+1 di kota Baghdad pada 23 Mei ini, Rusia akan mengajukan usulan baru untuk memecahkan masalah nuklir Iran.
Deputi Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Ryabkov.
( Foto: dangcongsan.vn)
Deputi Menteri Sergey Ryabkov menekankan: Rusia menginginkan supaya semua pihak yang memperhatikan masalah yang bersangkutan dengan program nuklir Iran harus melaksanakan langkah-langkah kongkrit menurut arah berupaya mencapai solusi damai, melalui langkah kongkrit. Menurut itu, Iran harus menghentikan proses mengayakan uranium di tarap 20 persen yang dimulai negara ini pada bulan Februari 2010. Ini adalah langkah permulaan agar komunitas internasional menghentikan pelaksanaan dan menuju ke pengurangan semua sanksi terhadap Iran. Rusia mengatakan bahwa dilanjutkannya pelaksanaan semua sanksi dan embargo yang dilakukan komunitas internasional terhadap Iran hanya turut membuat masalah mengalami kemacetan. Bersamaan itu, Rusia merasa khawatir akan kemungkinan Barat yang tetap belum melepaskan maksud membuka operasi militer terhadap Iran - satu aktivitas yang menimbulkan ketidakstabilitas di kawasan dan di dunia maupun berpengaruh besar terhadap kerkembangan ekonomi global./.