Sarjana Inggris: Hari Raya Tet Cerminkan Semua Segi Kebudayaan Vietnam yang Beraneka

(VOVWORLD) - Menurut peneliti politik dan sejarah Vietnam dari Inggris, Kyril Whittaker, Hari Raya Tahun Baru Tradisional Imlek (atau Hari Raya Tet) memanifestasikan keanekaragaman kebudayaan Vietnam dari kuliner, musik, seni sampai komunikasi sosial melalui berbagai adat istiadat yang indah seperti menyembah nenek-moyang, membungkus kue Chung, menginjakkan kakinya pertama ke dalam rumah, mengucapkan semalat Hari Raya Tet, memberikan angpao, memakai Ao Dai (baju panjang tradisional), dan sebagainya. 

Menurut dia, Hari Raya Tet merupakan kesempatan untuk memupuk semua hubungan ketika keluarga-keluarga membuka pintu menyambut kedatangan tamu yang adalah sanak keluarga, sahabat, rekan, dan tetangga.

Sarjana Inggris: Hari Raya Tet Cerminkan Semua Segi Kebudayaan Vietnam yang Beraneka - ảnh 1Berfoto di Danau Hoan Kiem (Foto: VOV)

Khususnya, Hari Raya Tet memanifestasikan kehidupan orang Vietnam yaitu hubungan antara manusia dengan tanah dan sebaliknya. Dia juga mengajukkan beberapa makanan khas pada Hari Raya Tet seperti beragam jenis biji melon, biji labu, Kue Chung, kum quat, bunga persik, bunga Mai dan lain-lain. Satu adat istiadat indah yang lain pada Hari Raya Tet yang menunjukkan kehidupan warga Vietnam yaitu menanam pohon pada hari pertama Tahun Baru Imlek yang dicanangkan Presiden Ho Chi Minh dan dipertahankan oleh generasi-generasi pemimpin Vietnam sampai dewasa ini. Dia menunjukkan bahwa ini merupakan tradisi-tradisi yang melestarikan budaya agraris dan keanekaragaman hayati di Vietnam.

Komentar

Yang lain