SEA Games 32: Kamboja Menyiapkan Acara Minta Api dan Arak-Arakan Obor

(VOVWORLD) - Komite Nasional Kamboja tentang penyelenggaraan Pesta Olahraga Asia Tenggara ke-32 (SEA Ganes 32) dan Pesta Olahraga Difabel Asia Tenggara ke-12 (ASEAN Para Games 12), pada Senin (06 Maret), telah mengadakan sidang tentang rencana konkret bagi upacara minta api dan arak-arakan obor.

Menurut itu, upacara minta api dan arak-arakan obor akan dimulai di Provinsi Siem Reap.

Menurut rencana, Raja Kamboja, Norodom Sihamoni akan memimpin upacara tersebut pada tgl 21 Maret di warisan terkenal di dunia Angkor Wat. Obor akan diarakan dan berpawai sekitar komplek Kuil Angkor Wat. Pada tgl 22 Maret, obor itu akan meninggalkan Kamboja dan terus datang ke negara-negara anggota ASEAN sebelum kembali ke Kamboja pada tgl 27 April.

SEA Games 32 direncanakan akan berlangsung dari tgl 05 hingga tgl 17 Mei, sementara itu ASEAN Para Games akan berlangsung dari tgl 3 hingga tgl 09 Juni di Kamboja.

Komentar

Yang lain