Sekjen Nguyen Phu Trong melakukan pembicaraan dengan Ketua Kuba, Raul Castro Ruz

(VOVWORLD) - Pada Kamis sore (29 Maret),  waktu lokal, upacara penyambutan untuk Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Nguyen Phu Trong diadakan menurut protokol untuk kepala negara di Istana Revolusi di La Havana, ibu kota Kuba. 
Sekjen Nguyen Phu Trong melakukan pembicaraan dengan Ketua Kuba, Raul Castro Ruz - ảnh 1Sekjen Nguyen Phu Trong dan Sekretaris Pertama Raul Castro Ruz memeriksa barisan kehormatan  (Foto: Xuan Dan/vov.vn) 

Setelah upacara penyambutan resmi, Sekjen Nguyen Phu Trong melakukan pembicaraan dengan Raul Castro Ruz, Sekretaris Pertama Komite Sentral Partai Komunis Kuba, Ketua Dewan Negara dan Dewan Menteri Kuba.

Pada pembicaraan ini, dua pemimpin menegaskan bahwa hubungan istimewa Kuba-Vietnam yang dipupuk oleh Presiden Ho Chi Minh dan Pemimpin Fidel Castro merupakan aset yang tak ternilaikan harganya dari dua Partai, dua Negara dan rakyat dua negeri, menekankan bahwa dua pihak perlu berusaha tidak henti-hentinya untuk menjaga, membela, memupuk dan mewariskannya kepada generasi-generasi di kemudian hari.

Ketika berbahas tentang hubungan bilateral, dua pemimpin sepakat memperkuat pertukaran dan kontak tingkat tinggi, meningkatkan kualitas dan hasil-guna semua mekanisme kerjasama, melaksanakan dengan baik semua permufakatan yang sudah ditandatangani, memperhebat pertukaran pengalaman di semua bidang, terutama tentang kepemimpinan, pengelolaan, pengembangan sosial-ekonomi dan pembangunan Partai. Dua pihak sepakat berfokus mendorong kerjasama ekonomi, perdagangan, investasi, pendidikan bagi generasi muda, terus melakukan kerjasama erat tentang pertahanan, keamanan dan hubungan luar negeri, aktif melakukan koordinasi dan saling mendukung di forum-forum multilateral, memperhebat temu pergaulan rakyat dan pendidikan terhadap generasi muda dua negara.

Tentang kerjasama ekonomi, dua pemimpin sepakat akan melakukan kerjasama erat, bersama-sama berusaha, kreatif mengusahakan solusi-solusi yang sesuai dengan situasi nyata setiap negara untuk membawa hubungan ekonomi antara dua negara mencapai kemajuan positif, praksis dan lebih efektif lagi, sepadan dengan hubungan politik dan potensi kerjasama yang dimiliki masing-masing negara.

Dua pemimpin menyatakan kepuasan tentang kesamaan sepenuhnya dalam pendirian dua negara terhadap banyak masalah internasional, sepakat terus saling mendukung di organisasi-organisasi internasional dan forum multilateral di mana dua negara menjadi anggotanya.

Sebelumnya, Sekjen Nguyen Phu Trong dan delegasi tingkat tinggi Vietnam telah meletakkan karangan bunga di Tugu Monumen Jose Marti untuk mengenangkan pahlawan bangsa  rakyat Kuba.

Pada malam hari itu juga, Presiden Raul Castro Ruz memimpin resepsi khidmat untuk Sekjen Nguyen Phu Trong dan delegasi tingkat tinggi Vietnam.

Komentar

Yang lain