Sekjen Nguyen Phu Trong menerima Dubes Jepang, Hiroshi Fukada

(VOVworld) – Pada Kamis sore (23 Januari) dikota Hanoi, Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV), Nguyen Phu Trong menerima Duta Besar (Dubes) Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Jepang di Vietnam, Hiroshi Fukada sehubungan dengan awal masa baktinya di Vietnam. Pada pertemuan ini, Sekjen Nguyen Phu Trong menegaskan bahwa Vietnam mementingkan dan ingin mengembangkan hubungan dengan Jepang, serta berharap bisa terus mendapat kerjasama, bantuan dan pengalaman Jepang dalam proses pergeseran pola pertumbuhan Vietnam.

Sekjen Nguyen Phu Trong menerima Dubes Jepang, Hiroshi Fukada - ảnh 1
Sekjen Nguyen Phu Trong menerima tamu Jepang tersebut
(Foto: baodientu.chinhphu.vn)

Sekjen Nguyen Phu Trong percaya bahwa dengan perasaan, pengalaman dan pengetahuan tentang Vietnam, Dubes Hiroshi Fukada akan memberikan banyak sumbangan yang positif, praksis dan efektif, turut membawa hubungan kemitraan strategis Vietnam – Jepang menjadi intensif dan berkesinambungan, memenuhi aspirasi dan kepentingan rakyat dua negeri.

Pada pihaknya, Dubes Hiroshi Fukada berkomitmen akan terus berusaha sekuat tenaga untuk turut memperkuat persahabatan, mendorong dan memperkuat kerjasama guna mengembangkan secara kuat hubungan kemitraan strategis demi perdamaian dan kemakmuran di Asia, antara Vietnam dan Jepang./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain