Sekjen Nguyen Phu Trong menerima PM Kanada, Justin Trudeau

(VOVWORLD) - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Nguyen Phu Trong, Rabu sore (8 November), di Kantor KSPKV menerima Perdana Menteri (PM) Kanada, Justin Trudeau yang melakukan kunjungan resmi di Vietnam sehubungan dengan kehadirannya pada Konferensi Tingkat Tinggi APEC 2017.
Sekjen Nguyen Phu Trong menerima PM Kanada, Justin Trudeau - ảnh 1Sekjen Nguyen Phu Trong menerima PM Kanada, Justin Trudeau   (Foto: VNA) 

Pada pertemuan ini, Sekjen Nguyen Phu Trong menyambut baik hasil pembicaraan antara PM Nguyen Xuan Phuc den gan PM Justin Trudeau, meminta kepada dua pihak supaya menggelarkan berbagai permufakatan yang sudah dicapai, terus mendorong hubungan antara dua negara menjadi intensif, substantif dan efektif.

Pada pihak Kanada, PM Justin Trudeau menilai tinggi persiapan dan sumbangan-sumbangan penting yang diberikan oleh Vietnam kepada suksesnya Konferensi Tingkat Tinggi APEC, berkomitmen memperkuat koordinasi dengan Vietnam dalam mendorong multilateralisme di atas fundasi supremasi hukum dalam satu dunia yang mengalami globalisasi.

Komentar

Yang lain