Sekjen PBB Hadiri KTT Uni Eropa

(VOVWORLD) - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Antonio Guterres  menghadiri hari kerja pertama Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Periodik Uni Eropa yang berlangsung dari tgl 23 sampai tgl 24 Maret di Brussels, Belgia.

Presiden Komisi Eropa, Charles Michel berharap, KTT kali ini dengan dihadiri Sekjen PBB, Antonio Guterres akan memberikan diskusi-diskusi efektif tentang semua permasalahan geo-politik yang penting dan semua tantangan global. Yang patut diperhatikan, para hadirin akan mendiskusikan situasi ketahanan pangan global, di antaranya titik beratnya ialah Gagasan Biji-Bijian Laut Hitam.

Dalam agenda kali ini, para pemimpin Uni Eropa juga mendiskusikan semua perkembangan baru-baru ini yang terkait dengan konflik Rusia-Ukraina, mengesahkan gagasan pembelian peluru bersama untuk membantu Ukraina yang telah disepakati oleh para Menteri Luar Negeri Uni Eropa di sidang Dewan Hubungan Luar Negeri Uni Eropa pada tgl 20 Maret di Brussels. Selanjutnya ialah strategi jangka panjang Eropa untuk memperkuat persaingan dan produktivitas serta cara memanfaatkan semua potensi pasar bersama. Di bidang energi, prioritas Uni Eropa masih tentang jaminan keamanan sumber pasokan. Para pemimpin Uni Eropa juga mendiskusikan masalah imigrasi ilegal.

Komentar

Yang lain