Sekjen, Presiden Vietnam, Nguyen Phu Trong memimpin sidang Polit Biro KS PKV

(VOVWORLD) - Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV), Presiden Vietnam, Nguyen Phu Trong, pada Rabu (15/5), memimpin sidang Polit Biro KS PKV guna memberikan pendapat terhadap persiapan untuk Sidang Pleno ke-10 KS PKV, Persidangan ke-7 Majelis Nasional angkatan XIV dan beberapa masalah penting yang lain.
Sekjen, Presiden Vietnam, Nguyen Phu Trong memimpin sidang Polit Biro KS PKV - ảnh 1Sekjen, Presiden Nguyen Phu Trong (di tengah) memimpin sidang tersebut (Foto: Tri Dung / VNA) 

Sekjen, Presiden Nguyen Phu Trong menekankan: persidangan MN akan datang sangat penting, menurut rencana, MN akan mengesahkan dan memberikan pendapat terhadap banyak rancangan undang-undang dan beberapa resolusi. Sekjen, Presiden Nguyen Phu Trong meminta kepada Polit Biro dan Sekretariat KS PKV supaya memberikan bimbingan kepada Pemerintah dan berbagai tingkat, instansi, badan-badan PKV, MN, Pemerintah dan Front Tanah Air Vietnam dan semua ormas untuk melakukan koordinasi yang lebih erat dan tepat waktu, menjamin agar semua aktivitas PK, Negara dan sistem politik berlangsung secara lancar dan mencapai hasil tinggi.

Komentar

Yang lain