Sekjen, Presiden Vietnam, Nguyen Phu Trong Terima Surat Kenegaraan dari Para Dubes Asing

(VOVWORLD) - Ketika menerima para Duta Besar (Dubes) Spanyol, Iran dan Filipina, pada Jumat pagi (22 Januari) sehubungan dengan awal masa jabatannya di Vietnam,  Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Presiden Nguyen Phu Trong mengharapkan agar  para Dubes menjalankan dengan baik tanggung jawabnya sebagai jembatan penghubung untuk mendorong persahabatan dan kerja sama di semua bidang antara Vietnam dengan negara-negara tersebut.
Sekjen, Presiden Vietnam,  Nguyen Phu Trong  Terima Surat  Kenegaraan dari Para Dubes Asing - ảnh 1Sekjen, Presiden Nguyen Phu Trong menerima Dubes Spanyol di Vietnam, María Del Pilar Méndez Jiménez (Foto: VNA)

Sekjen, Presiden Nguyen Phu Trong menekankan bahwa tahun lalu adalah tahun yang penuh dengan gejolak yang belum pernah terjadi di seluruh dunia karena pandemi Covid-19 dan kini tengah memasuki  tahun 2021 dengan harapan baru akan stabilitas, keselamatan dan pemulihan, serta pembangunan. Ia memberitahukan bahwa meskipun harus menghadapi kesulitan dan tantangan, tetapi Vietnam masih mencapai prestasi-prestasi penting di hampir semua bidang. Hanya tinggal beberapa hari lagi, Kongres Nasional ke-13 PKV akan segera resmi dibuka-satu peristiwa politik yang sangat penting  Partai Komunis, Negara dan rakyat Vietnam, dan tonggak yang teramat penting  dalam proses pembangunan PKV dan Tanah Air Vietnam. 

Sekjen, Presiden Nguyen Phu Trong menegaskan bahwa agar mencapai target-target strategis untuk tahap yang akan datang, Vietnam sangat memerlukan kerja sama yang efektif dan bantuan berharga  dari sahabat, mitra dan komunitas internasional, serta senantiasa  menghargai dan ingin mengembangkan lebih lanjut hubungan persahabatan dan kerja sama dengan negara-negara lain.

Komentar

Yang lain