Sekjen, Presiden Vietnam, To Lam Memimpin Acara Penyambutan dan Lakukan Pembicaraan dengan Sekjen, Presiden Laos, Thongloun Sisoulith
(VOVWORLD) - Pada Senin pagi (10 September), Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Presiden To Lam dan Istri memimpin acara penyambutan resmi untuk Sekjen, Presiden Laos, Thongloun Sisoulith, Istri dan delegasi tingkat tinggi Partai dan Negara Laos. Segera setelah acara penyambutan, kedua pihak melakukan pembicaraan.
Acara penyambutan resmi untuk Sekjen, Presiden Thongloun Sisoulith. Foto: VOV |
Dalam pembicaraan tersebut, Sekjen, Presiden To Lam menegaskan bahwa Vietnam akan bersama dengan Laos menjaga dan memupuk hubungan persahabatan yang agung, solidaritas yang istimewa Vietnam-Laos untuk kian berkembang secara intensif, praksis dan efektif di semua bidang.
Panorama pembicaraan. Foto: VOV |
Sekjen, Presiden To Lam dan Sekjen, Presiden Thongloun Sisoulith menegaskan terus membawa hubungan politik menjadi intensif, memperkuat pemahaman satu sama lain, menganggap ini sebagai inti orientasi keseluruhan bagi hubungan kerja sama antara dua negara. Kedua pihak memperkuat pembagian informasi, pembahasan dan koordinasi dalam masalah-masalah strategis, pertukaran teori; memperhebat propaganda dan pendidikan tentang tradisi hubungan istimewa Vietnam-Laos maupun hubungan Vietnam-Laos-Kamboja kepada semua lapisan rakyat, terutama generasi muda dua negara.
Kedua pemimpin sepakat memperkuat pilar kerja sama tentang pertahanan dan keamanan, saling menjamin penyangga yang mantap untuk secara efektif menangani tantangan-tantangan keamanan yang semakin beragam dan kompleks.