Semangat Gagah Berani dari Orang Vietnam Inspirasi Rakyat Pecinta Damai di Dunia

(VOVWORLD) - Pada Rabu sore (8 Mei), Wakil Ketua Gabungan Asosiasi Persahabatan Vietnam (VUFO), Nguyen Ngoc Hung, menerima dan melakukan temu kerja dengan Pallab Sengupta, Ketua Dewan Perdamaian Dunia, Sekretaris Jenderal Organisasi Solidaritas Seluruh India (AIPSO) yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam.
Semangat Gagah Berani dari Orang Vietnam Inspirasi Rakyat Pecinta Damai di Dunia - ảnh 1Wakil Ketua VUFO, Nguyen Ngoc Hung menerima Pallab Sengupta, Ketua Dewan Perdamaian Dunia, Sekretaris Jenderal AIPSO (Foto: qdnd.vn)

Pada temu kerja tersebut, bapak Nguyen Ngoc Hung mengapresiasi semua kontribusi aktif yang diberikan Dewan Perdamaian Dunia dalam menggelar program-program yang praktis untuk mendorong perdamaian dan solidaritas internasional; menginginkan agar Ketua Pabllab Sengupta dan para anggota Dewan Perdamaian Dunia akan terus mendukung VUFO dalam kegiatan-kegiatan mendorong perdamaian dan persahabatan.

Pada pihaknya, Ketua Dewan Perdamaian Dunia, Pallab Sengupta menegaskan semangat yang gagah berani dari rakyat Vietnam dalam perjuangan adil untuk merebut kemerdekaan bangsa telah menginspirasi rakyat pecinta damai di seluruh dunia, di antaranya ada India.

Komentar

Yang lain