Semua faksi di Yaman bersedia melakukan kontak rekonsiliasi

(VOVWORLD) - Dewan Transisi di Sebelah Selatan (STC), pasukan di Yaman Selatan yang baru saja merebut kontrol terhadap kota pelabuhan Aden pada Minggu (11 Agustus), telah berkomitmen melaksanakan gencatan senjata di sana dan bersedia ikut serta pada kontak antar-faksi di Yaman menurut rekomendasi Arab Saudi.
Semua faksi di Yaman bersedia melakukan kontak rekonsiliasi - ảnh 1Para  serdadu yang setia denganSTC (Ilustrasi)  (Foto: Xinhua/VNA)

Dalam satu pesan yang ditayangkan di kanal televisi AIC di Aden, pemimpin STC, Aidaroos Al Zubaidi memberitahukan bahwa pasukan ini bersedia ikut serta pada pertemuan rekonsiliasi antar-pihak di Yaman menurut rekomendasi Arab Saudi. Para militan STC juga menarik dari beberapa tempat pendudukan di Aden, di antaranya ada Istana Presiden, kantor Kementerian Pertahanan, Pangkalan Staf Umum dan sebagainya. Yaman sedang mengalami instabilitas jangka panjang dengan diintervensi banyak pasukan baik dalam negeri maupun luar negeri.

Komentar

Yang lain