Serangan terhadap Grup Dirgantara Turki Akibatkan 27 Korban

(VOVWORLD) - Pemerintah Turki, pada Kamis (24 Oktober), memberitahukan bahwa 5 orang telah tewas dan 22 orang lain terluka dalam serangan yang terjadi pada Rabu (23 Oktober), di kantor Grup Dirgantara Turki, perusahaan pertahanan dan penerbangan utama di negara ini.

Menurut Menteri Dalam Negeri Turki, Ali Yerlikaya, dua penyerang telah dibunuh dan badan-badan fungsional sedang menyelidiki kasus tersebut. Dia menilai bahwa cara pelaksanaan serangan menunjukkan, ada banyak kemungkinan Partai Buruh Kurdistan (PKK) berdiri di belakang serangan. PKK telah dimasukkan Turki, Amerika Serikat dan Uni Eropa ke dalam daftar organisasi teroris.

Komentar

Yang lain