(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Rabu sore (21 Februari), telah memimpin sidang Badan Harian Pemerintah dengan beberapa kementerian dan instansi tentang situasi Hari Raya Tahun Baru Tradisional Imlek (atau Hari Raya Tet).
PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc (tengah) memimpin sidang tersebut (Foto: Thong Nhat/VNA) |
Pada sidang tersebut, PM Nguyen Xuan Phuc menilai bahwa pekerjaan melayani Hari Raya Tet digelarkan secara cepat, berinisiatif, tepat waktu dan bertanggung jawab, jumlah barang berlimpah-limpah, harganya stabil. Kehidupan materiil dan spirituil warga menjadi baik. Para obyek yang mendapat kebijakan prioritas, warga etnis-etnis minoritas, warga daerah pendalaman dan daerah terpencil, kaum miskin dan warga di daerah yang terkena bencana alam telah mendapat perhatian dan perawatan.
Menaruh perhatian pada penggelaran tilgram dinas tentang melaksanakan tugas setelah liburan Hari Raya Tet 2018, PM Nguyen Xuan Phuc menekankan bahwa semangatnya ialah semua tingkat, instansi dan unit segera bekerja, semua badan fungsional mengikuti secara erat situasi ekonomi makro dan gejolak pasar untuk menstabilkan ekonomi makro, jangan membolehkan inflasi meningkat tinggi, menjamin keamanan, ketertiban dan keselamatan sosial. Bersamaan itu, perusahaan-perusahaan milik Negara terus melakukan reformasi prosedur administrasi, memperbaiki lingkungan investasi dan bisnis untuk mencipkatan kegembiraan bagi warga dan badan usaha pada awal tahun baru, membebaskan daya kerja.
Pada hari yang sama, PM Nguyen Xuan Phuc telah mengeluarkan tilgram dinas untuk mendorong pelaksanaan tugas setelah Hari Raya Tet 2018. Menurut itu, PM Pemerintah meminta kepada berbagai kementerian, badan, daerah, grup dan Perusahaan Umum milik Negara supaya menjunjung tinggi tanggung jawab dan tekad, berupaya segera pada hari-hari awal tahun baru, berfokus melaksanakan berbagai tugas dan pekerjaan menurut target yang telah ditetapkan, memperkuat pekerjaan tata laksana dan pemeriksaan.
PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada berbagai kementerian, instansi dan daerah supaya mengembangkan kekuatan dari persatuan besar seluruh rakyat, mengerahkan seluruh rakyat dan lain-lain supaya berupaya melaksanakan dengan sukses tugas-tugas tahun 2018.