Sidang ke-29 Komite Tetap MN Vietnam Dibuka pada Senin Sore (8 Januari)
(VOVWORLD) - Kantor Majelis Nasional (MN) mengumumkan bahwa Sidang ke-29 Komite Tetap MN direncanakan berlangsung dalam waktu satu setengah hari dari Senin sore (8 Januari) hingga Selasa (9 Januari). Ketua MN Vuong Dinh Hue menghadiri dan menyampaikan pidato dalam acara pembukaan, dan bersama dengan para Wakil Ketua MN secara bergilir menyelenggarakan isi sidang.
Ketua MN Vuong Dinh Hue berbicara di depan acara penutupan Sidang ke-28 Komite Tetap MN (Foto: VNA) |
Pada sidang tersebut, Komite Tetap MN berencana memberikan pendapat terhadap persiapan sidang luar biasa ke-5 MN angkatan ke-15, mempelajari dan memberikan pendapat terhadap isi-isi lain. Di antaranya, tentang pekerjaan legislasi, Komite Tetap MN akan memberikan pendapat terhadap: pemaparan, penerimaan, redaksi Rancangan Undang-Undang (RUU) mengenai Pertanahan (amandemen); pemaparan, penerimaan, redaksi RUU mengenai Organisasi-Organisasi Perkreditan (amandemen); mempelajari penjelasan ketentuan di butir 1 pasal 6 UU mengenai Investasi Publik.