Situasi di Ukraina Dipojokkan ke Tingkat Ketegangan yang Belum Pernah Ada

(VOVWORLD) - Penasehat Kementerian Dalam Negeri Ukraina, pada 24 Februari, memberitahukan, ada korban-korban pertama yang terjadi. Kasus-kasus penembakan meriam menyebabkan satu orang tewas dan satu lagi terluka di kawasan Brovary pinggiran ibukota Kiev.

Situasi di Ukraina Dipojokkan ke Tingkat Ketegangan yang Belum Pernah Ada - ảnh 1Menurut CNN, banyak saksi mata mendengar ledakan keras dari pangkalan militer di dekat Ibu kota Kiev (Foto: Kantor Presiden Ukraina)

Dalam satu pengumuman di Facebook, Kementerian Pertahanan Ukraina memberitahukan, tentara negara ini sedang “bertahan” dan “mencegah tentara Rusia, telah menembak jatuh 5 pesawat terbang dan 1 helikopter Rusia”. Namun tentara Rusia telah menolak informasi ini.

Kementerian Pertahanan Rusia mengumumkan telah menghancurkan banyak infrastruktur di pangkalan-pangkalan udara Ukraina dan menetralisasi sistem pertahanan udara negara ini. Kementerian tersebut memberitahukan hanya menyasar pada basis-basis militer Ukraina, bertentangan dengan pernyataan-pernyataan yang dikeluarkan media Barat sebelumnya tentang perihal beberapa kota besar di Ukraina diserang, termasuk Kiev.

Dalam perkembangan terkait, seorang pejabat militer Pemerintah pimpinan Presiden Biden memberitahukan bahwa Amerika Serikat dan para sekutu berencana akan mengaktifkan semua sanksi terhadap Rusia yang telah dibahas selama beberapa minggu terakhir.

Komentar

Yang lain