(VOVworld) – Menjelang pertemuan 4 fihak antara Rusia, Amerika Serikat, Uni Eropa dan Ukraina untuk mengusahakan solusi atas krisis di negara ini, situasi semua demonstrasi di Ukraina Timur pada Kamis (17 April) agak tenang .
Di Slaviansk, kota pelopor dalam aktivitas-aktivitas menduduki kantor Pemerintahan, walikota yang dipilih kaum demonstran, Vyacheslav Ponomarev memberitahukan bahwa pemerintahan sementara Kiev telah tidak melakukan upaya-upaya mengirim mobil berlapis baja ke kota. Akan tetapi, Ponomarev menegaskan bahwa aktivitas militer akan terus dilakukan oleh Pemerinhan .
Di kota-kota yang terjadi huru hara, suara senapan telah sementara tidak kedengaran, penduduk daerah memblokir kendaraan-kendaraan berlapis baja tentara Ukraina dan meminta kepada semua perwira supaya kembali ke tempat pendudukan semula.
Sebelumnya pada Rabu (16 April), Parlemen Ukraina telah mengadakan sidang tertutup untuk mendengarkan laporan pemimpin semua struktur kekuatan yang ikut serta dalam operasi melawan terorisme yang dicanangkan penjabat Presiden, Olaksander Turchinov pada 14 April dan mendukung operasi ini./.