(VOVworld) – Pada Senin malam (24 Desember), umat Kristiani di seluruh dunia dengan gembira menyambut hari Natal 2012. Hari Natal sekarang telah menjadi aktivitas kebudayaan tradisional, mengkonektivitaskan semua orang, baik penganut Kristiani atau bukan. Di Vietnam, penduduk kota Ho Chi Minh dengan gembira merayakan Hari Natal 2012 dan menyambut tahun baru 2013 dalam suasana yang ramai dan bergelora. Banyak gereja di kota Ho Chi Minh telah dihias indah. Di kota Hanoi, walaupun pada Hari Natal cuacanya dingin, tapi arus orang yang mendatangi gereja-gereja dan pusat kreasi semakin banyak sehingga membuat suasana menyambut Natal tambah ramai. Di luar semua toko dan pusat perdagangan dipasang dengan banyak lampu yang berkelap-kelip, atau lonceng dan pohon Natal.
Banyak orang berkumpul di Katedral di kota Hanoi
(Foto: noithatducduong.com)
Untuk menciptakan lebih banyak suasana gembira dan mendatangkan kebahagiaan kepada orang-orang yang mengalami kesulitan, di banyak gereja di provinsi Tra Vinh juga diadakan acara pengumpulan derma untuk pelajar-pelajar miskin yang gemar belajar, dll.
Nguyen Ngoc Te, seorang anggota Badan Pemuka Marga agama Phuoc Hao di provinsi Tra Vinh memberitahukan: “Pemerintah dan Negara juga menaruh banyak perhatian dalam memikirkan semua marga agama, misalnya membangun banyak jembatan untuk marga agama. Pada hari-hari besar, pemerintahan berbagai tingkat juga datang berbagi kesulitan dan menyampaikan ucapan selamat kepada marga agama Phuoc Hao dan paroki agama di sini. Semua umat kristiani sangat gembira. Para umat Kristiani juga sangat gembira merayakan hari Natal 2012”.
Santa Klaus di Perancis
Hari Natal merupakan hari raya yang mendatangkan banyak harapan kepada penduduk Asia. Di Jepang, selain berbagai robot Santa Klaus yang bisa bergerak dan menyanyikan lagu-lagu gembira, di kota Yokohama, penduduk negara ini juga bisa menyaksikan Santa Klaus yang memberikan makanan kepada ikan. Sedangkan di Republik Korea, satu aktivitas membuat janji bagi 21.000 pasangan muda-mudi diadakan di 14 tempat pada malam Hari Natal. Penduduk Malaysia menyambut Hari Natal dengan makanan-makanan favorit seperti ayam kalkun dan daging domba panggang di restauran. Penduduk Palestina menyambut hari raya ini dengan cara menerangi pohon Natal utama di Lapangan Manger, di luar Gereja Nativity di kota Bethlehem di zona Tepian Barat. Sebelumnya, puluhan ribu penduduk Palestina dan wisatawan dari seluruh dunia telah datang di kota Bethlehem, kota yang dianggap sebagai tempat kelahiran Jesus, untuk menyambut Hari Natal./.