Sub badan urusan personalia dan pemecahan atas pengaduan serta gugatan dari Dewan Pemilihan Nasional melakukan sidang persiapan

(VOVworld) – Sub badan urusan personalia dan  pemecahan atas pengaduan serta gugatan dari Dewan Pemilihan Nasional melakukan sidang persiapan untuk menyelesaikan semua isi bagi persidangan ke-6 Dewan Pemilihan Nasional yang akan berlangsung pada Rabu (8/6).


Sub badan urusan  personalia dan pemecahan atas pengaduan serta gugatan dari Dewan Pemilihan Nasional melakukan sidang persiapan - ảnh 1
Sidang pertama Dewan Pemilihan Nasional
(Foto: dantocmiennui.vn)

Pada sidang tersebut, para anggota Sub badan tersebut membahas rancangan naskah evaluasi terhadap pemilu anggota Majelis Nasional (MN) angkatan ke-14, resolusi mengumumkan hasil pemilu dan daftar calon yang terpilih menjadi anggota MN angkatan ke-14. Wakil pimpinan Sub badan tersebut menyampaikan laporan kerja tentang pemecahan atas pengaduan dan gugatan. Di depan sidang ini, Phung Quoc Hien, Wakil Ketua MN, Kepala Sub badan tersebut minta perhatian bahwa setelah pengumuman hasil pemilu dan daftar calon yang terpilih menjadi  anggota MN angkatan ke-14, Sub badan ini akan terus mempelajari dan memecahkan semua pengaduan tentang hasil pemilu anggota MN angkatan ke-14 (kalau ada), membantu Dewan Pemilihan Nasional mempelajari martabat para calon yang terpilih menjadi anggota MN.

Komentar

Yang lain