Suriah: Pasukan Pemerintah memperkuat serangan udara di kawasan Barat Laut

(VOVWORLD) - Badan Pemantau Hak Manusia Suriah (SOHR) memberitahukan bahwa pasukan-pasukan Pemerintah Suriah, pada Minggu (26/5), telah mengadakan serangan besar terhadap posisi-posisi di kawasan Barat Laut, dengan aktivitas-aktivitas yang paling sengit sejak mencanangkan operasi untuk menduduki wilayah yang dikontrol kaum pembangkang kira-kira 4 pekan yang lalu.

Seluruhnya, pesawat-peswat dan helikopter tentara Suriah telah melakukan 675 serangan udara dan penembakan, sehingga membasmi 28 orang pembangkang.

Serangan-serangan udara tersebut telah membantu tentara Pemerintah Suriah dengan dukungan dari Rusia menduduki kembali kotamadya Kafr Nabouda, di Provinsi Hama, Suriah Utara. Ini dianggap sebagai pendudukan kali ke-2 dalam waktu sepekan.

Komentar

Yang lain