Taliban menyerang pangkalan NATO di Afghanistan
(VOVworld) – Pada Rabu (28 Agustus), kaum pembangkang Taliban telah secara tiba-tiba melakukan serangan bom bunuh diri yang melepaskan tembakan pada satu pangkalan NATO di provinsi Ghazni, Afghanistan Timur, sehingga menewaskan sedikit-dikitnya 7 orang dan melukai 58 orang lain.
Sumber berita dari tentara negara ini memberitahukan bahwa hanya ada 6 pembangkang yang ikut serta pada serangan ini dan semuanya telah dibasmi dalam satu baku tembak kemudian. Helikopter serbu Inggris dan NATO telah dikirim ke tempat kejadian untuk bersama-sama membasmi para pembangkang. Akan tetapi, serangan tersebut telah menimbulkan kerugian yang serius bagi pasukan keamanan Afghanistan dan para serdadu Polandia di pangkalan tersebut.
Polisi Afghanistan melakukan investigasi di tempat kejadian serangan
(Foto: vietnamplus.vn)
Sebelumnya, di provinsi ini juga terjadi dua serangan, sehingga 10 orang tewas dan 20 orang lain menderita luka-luka. Di kota Lashkar Gah, ibukota provinsi Helmand, jauhnya 500 km dari sebelah Selatan Ibukota Kabul, satu serangan bom mobil bunuh diri terhadap rombongan militer NATO juga menewaskan 5 orang dan melukai 14 orang lain./.