(VOVWORLD) - Pada tanggal 19 Juli sore, Dang Duc Anh, Kepala Institut Higienis dan Epidemiologi Pusat, Kepala Badan Eksekutif Proyek Vaksinasi Nasional yang Diperluas, mengatakan bahwa pada minggu ini, Vietnam akan menerima 3 juta dosis vaksin COVID-19 Moderna bantuan Pemerintah AS melalui fasilitas Covax. Selain itu, dalam waktu dekat, Vietnam akan menerima 100.000 dosis dari Pemerintah Rumania. Vietnam juga meminta bantuan dari Pemerintah Tiongkok berupa 5 juta dosis vaksin Sinopharm.
Pada hari yang sama, Kementerian Kesehatan mengatakan bahwa Pfizer telah setuju untuk meningkatkan jumlah vaksin COVID-19 yang dipasok ke Vietnam pada kuartal ketiga dari 3 juta menjadi 3,5 juta dosis dan setuju untuk menjual lagi 20 juta dosis pada tahun 2021, meningkatkan jumlah total dosis vaksin Pfizer yang direncanakan akan dijual ke Vietnam adalah 51 juta dosis, meningkat 20 juta dosis dari rencana.
Dengan demikian, diharapkan pada tahun 2021 dan awal tahun 2022, Vietnam akan mempunyai total 175 juta dosis vaksin COVID-19.
Hingga saat ini, Vietnam telah menyuntikkan hampir 4,3 juta dosis vaksin COVID-19 kepada masyarakat.