Tentara Suriah merebut kembali daerah-daerah di Damascus


(VOVworld) – Pasukan Pemerintah Suriah, pada Senin (20 Maret), telah merebut kembali daerah-daerah di Damascus, Ibukota Suriah yang sedang diduduki oleh pasukan pembentrok dan para anasir mujahidin sehari sebelum-nya, setelah berbagai baku tembak yang sengit sehingga menewaskan puluhan orang.



Tentara Suriah merebut kembali daerah-daerah di Damascus - ảnh 1
Para serdadu Suriah
(Foto: AFP/ Kantor Berita Vietnam)


Pada waktu dari Minggu malam tengah (19 Maret), para militan pembentrok dengan mobil pembawa bom dari Komite Pembebasan  Levant – satu persekutuan antara beberapa kelompok militan pimpinan cabang Al-Quaeda di Suriah dan kelompok Failaq al-Rahman independen, telah menyegap secara mendadak Ibukota Damascus dan mengontrol beberapa daerah di sana. Baku tembak yang sengit telah terjadi pada Minggu (19 Maret), antara pasukan Pemerintah dan kaum pembangkang di daerah Jobar dan Qaboun di kota ini.


Televisi Negara Suriah (STV) memberitahukan bahwa sampai sekarang ini, Tentara Suriah telah merebut kembali kontrol terhadap semua daerah yang diduduki oleh pasukan teroris. STV juga mengutip kata-kata Duta Besar (Dubes) Rusia di Suriah, Alexander Kinshchak yang memberitahukan bahwa salah satu di antara gedung-gedung Kedutaan Besar telah terkena peluru. Badan Pengawasan Hak Manusia Suriah memberitahukan telah ada kira-kira 50 orang dari dua fihak yang tewas dalam baku tembak ini.

Komentar

Yang lain