Terus mengatasi akibat hujan lebat dan banjir di provinsi-provinsi di Vietnam Tengah
(VOVWORLD) - Menurut laporan Kantor Badan Harian Komite Pengarahan urusan Pencegahan dan Penanggulangan Bencana Alam, terhitung sampai Sabtu pagi (31 Oktober), pukul 7.00, badai Molave, hujan lebat dan banjir telah menewaskan 27 orang, dan 50 orang hilang.
Hujan lebat dan banjir juga mengisolasikan sekitar 3.000 kepala keluarga di Kecamatan Phuoc Loc dan Phuoc Thanh (Provinsi Quang Nam) dari 28/10 hingga sekarang.
Menghadapi situasi tersebut, pekerjaan pencarian dan pertolongan sedang aktif digelarkan di Provinsi Quang Nam. Mayor Jenderal Thai Dai Ngoc, Panglima Kodam 5, pada Sabtu pagi (31 Oktober), telah membimbing supaya memperkuat pasukan-pasukan untuk ikut serta pada pencarian dan pertolongan.
Dirjen VOV, Nguyen The Ky berbicara di depan program kesenian tersebut (Foto: Duc Anh/VOV5) |
Dalam upaya membantu warga di provinsi-provinsi Vietnam Tengah yang menderita bencana alam, Teater Radio Suara Vietnam (VOV), pada Jumat malam (30 Oktober), di Kota Ha Noi, telah mengadakan program kesenian amal dengan tema: “Rasa kasih sayang untuk Vietnam Tengah”. Program ini telah mengumpulkan sekitar 13 miliar VND (sama dengan 560.000 USD) dari para dermawan. Direktur Jenderal VOV, Nguyen The Ky memberitahukan:
“VOV telah mengerahkan banyak kelompok wartawan ke tempat-tempat panas dan tersulit untuk mecerminkan secara cepat, tepat waktu dan komprehensif pekerjaan mengatasi akibat hujan dan banjir, di segi lain cepat menggelarkan kegiatan-kegiatan pengumpulan derma. VOV juga aktif mempropagandakan dan menyebarkan rasa cinta dari warga seluruh negeri dan para perantau Vietnam kepada warga di Vietnam Tengah. Program kesenian ini juga berada dalam kerangka kegiatan-kegiatan yang penuh dengan rasa kasih-sayang itu”.