Terus terjadi demonstrasi-demonstrasi untuk memprotes dan mendukung Presiden Park Guen-hye

(VOVworld) – Puluhan ribu orang telah turun ke jalan-jalan utama di Seoul, Ibukota Republik Korea, Sabtu (21/1), melakukan pawai untuk menuntut kepada Presiden Park Guen-hye – orang yang sedang untuk sementara dihentikan jabatanya supaya lengser. Para peserta pawai tersebut juga menuntut kepada badan-badan fungsional supaya memperhebat investigasi tentang peranan Wakil Presiden Grup Samsung Electronics, Lee Jae-yong dalam skandal politik terbesar di negara ini.

Terus terjadi demonstrasi-demonstrasi untuk memprotes dan mendukung Presiden Park Guen-hye - ảnh 1
Warga Republik Korea melakukan demontrasi
untuk menuntut Presiden Park Geun-hye lengser
(Foto: AFP / Vietnam+)


Para peserta peristiwa tersebut telah menjunjung tinggi dan memikikkan slogan yang menuntut untuk segera menangkap Presiden Park Geun-hye dan Lee Jae-yong, pewaris Grup Samsung. Sementara itu, satu pawai lain dengan keikutsertaan kira-kira 10.000 orang juga terjadi di Seoul untuk memprotes pemakzulan terhadap politikus wanita tersebut. Puluhan mobil polisi beserta ratusan polisi telah dikerahkan untuk menjamin agar kedua pawai tersebut berlangsung secara damai.

Komentar

Yang lain