Thailand memutuskan akan menyelenggarakan ulang pemilu di banyak tempat pemungutan suara.

(VOVworld) -  Komite Pemilihan Umum (pemilu) Thailand (EC), pada Jumat (7 Februari),  memutuskan akan menyelenggarakan pemilu  baru di beberapa tempat pemungutan suara  yang dibuka untuk mengabdi aktivitas pemungutan suara dini yang berlangsung pada 26 Januari lalu dan 10 284 tempat pemungutan  suara yang pernah diblokir oleh para demonstran  dalam pemilu  pada tanggal 2 Februari ini.  Namun, waktu kongkrit untuk memberikan suara ini sekarang tetap belum diumumkan. Anggota EC Somchai Srisuthiyakorn  memberitahukan akan tidak mengadakan pemberian suara lagi di tempat-tempat  pemungutan suara  yang belum selesai, EC  akan menghitung suara yang sah.

Thailand memutuskan akan menyelenggarakan ulang pemilu di banyak tempat pemungutan suara. - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: vietnamplus.vn)
Selain itu EC juga menuntut kepada Pemerintah sementara supaya memberlakukan dekrit Kerajaan baru untuk menetapkan waktu pemilihan baru di 28 tempat pemungutan suara di 8 provinsi yang tidak mempunyai calon  yang terdaftar karena rintangan dari para demonstran./.

Komentar

Yang lain