(VOVworld) - Deputi Menteri Perdagangan, Industri dan Lingkungan Hidup Timor Leste, Constancio Pinto, pada Kamis (4 Juni), menilai tinggi akan dukungan Pemerintah Vietnam dalam upaya masuk ke dalam ASEAN dari Timor Leste, bersamaan itu berharap agar Timor Leste akan masuk ASEAN pada 2 tahun mendatang.
Deputi Menteri Perdagangan, Industri dan Lingkungan Hidup
Timor Leste, Constancio Pinto.
(Foto : xaluan.com)
Ketika menjawab interviu wartawan Kantor Berita Vietnam di Timor Leste, Deputi Menteri Constancio Pinto menyatakan bahwa Vietnam selalu mendukung Timor Leste untuk menjadi anggota ASEAN dan Timor Leste berterimakasih dan berharap agar Vietnam terus mendukungnya. Dia menekankan bahwa pada Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN yang ke-26 di Malaysia pada bulan April lalu, negara-negara ASEAN telah sepakat menerima masuknya Timor Leste ke dalam ASEAN. ASEAN telah membentuk kelompok kerja untuk meninjau surat izin masuk dari Timor Leste dan sekarang belum ada tentangan tentang masalah ini.
Sehubungan dengan ini, Deputi Menteri Constancio Pinto menilai tinggi akan Grup Telekomunikasi Militer Vietnam (Viettel) melakukan investasi di Timor Leste melalui brand Telemor. Setelah 3 tahun, Telemor telah menjadi pemasok jasa layanan telekomunikasi terbesar di Timor Leste, memberikan sumbangan besar pada pengembangan infrastruktur telekomunikasi, pengembangan ekonomi dan menciptakan lapangan kerja kepada rakyat Timor Leste./.